Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) IAI Pengeran Diponegoro Nganjuk mengadakan kegiatan Online Business Training and Management pada Kamis (11/03/2021). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa FDKI semester awal hingga akhir.
Seminar yang mengangkat tema ‘Cerdas berbisnis dan berdakwah melalui konten kreator’ tersebut menghadirkan 2 narasumber yang telah berpengalaman dibidangnya masing-masing.
“Kita hadirkan narsumber yang kompeten yaitu Asep Sutia Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Nganjuk dan Yoga Haryuna Al-Hafidz Co-Founder Aplikasi Plazawage,” ungkap ketua pelaksana Sutamaji, M.I.Kom.
Sutamaji, M.I.Kom yang merupakan Kaprodi KPI tersebut juga mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membuka wawasan mahasiswa agar mampu melihat peluang bisnis yang saat ini serba digital.
“Mahasiswa Prodi Komunikasi Penyiaran Islam dan Manajemen Dakwah harus bisa berbisnis juga berdakwah melalui media sosial. Era teknologi sekarang ini banyak peluang yang bisa dimanfaatkan agar sukses,” pungkasnya.
Hal senada juga disampaikan Yoga Haryuna Al-Hafidz saat menyampaikan materi. Penggagas Aplikasi Plazawage berbasis marketplace ini menegaskan bahwa saat ini siapapun punya peluang yang besar untuk sukses di usia muda.
“Salah satu agar bisa sukses adalah menjadi Content Creator. Jangan berkata membuat konten itu sulit, hal-hal sederhana disekitar kita sebenarnya jika kita bisa mengelolanya, itu bisa jadi sebuah konten,” papar pemuda yang akrab disapa Mas Yoga tersebut.
Sementara itu, Asep Sutia berharap para kaum muda dan millenial terutama mahasiswa bisa menjadi pendobrak perekonomian di Indonesia karena. Suatu negara dikatakan maju jika 80% penduduknya adalah pengusaha.
“Dalam HIPMI kami akan memberikan pelatihan-pelatihan, serta kami juga tidak hanya menyasar pada mahasiswa saja tetapi juga sampai di tingkat pelajar. Karena justru para pengusaha saat ini lahir dari para pemuda,” tandasnya.
Acara yang diselenggarakan secara luring ini dibuka langsung oleh Dekan FDKI Anam, M.Pd.I. Kegiatan dimulai pada pukul 10.00 WIB dan berakhir pada pukul 15.30 WIB, dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. (Amilia)